Tidak Ada Korban Jiwa Dari Kebakaran Pabrik Kertas Tjiwi Kimia

 Tumpukan kertas bahan baku milik PT Tjiwi Kimia terbakar kemarin (31/8). Beruntung, tumpukan setinggi sekitar 3 meter itu diletakkan di lokasi outdoor di belakang pabrik sehingga tidak sampai membakar gedung. Meski, api sempat menjalar ke luar pabrik yang berlokasi di Kecamatan Tarik, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, itu. Membakar ilalang. 

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran (PMK) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sidoarjo Heksa Widakdo menyebut, api mulai terlihat pukul 17.30. Petugas setempat pun segera datang. Mereka berusaha memadamkan api.

 

Nahas, namanya kertas, gampang terbakar. Bukannya padam, api malah merambat. Nahas lagi, antar tumpukan berdempetan. Rembetan apinya pun semakin cepat menyebar. PMK dipanggil. Dari Sidoarjo, datang lima mobil PMK. Dari Kabupaten Mojokerto, juga datang mobil PMK. Ada tiga dari Mojokerto. ’’Dari perusahaan sendiri juga ada, bareng-bareng,’’ ujar Heksa.

Pukul 21.00 api berhasil padam 60 persennya. Kurang sekitar 30 persen lagi. Namun, Heksa menyebut api sudah dikuasai. Rambatannya sudah dipotong. Tidak menjalar lagi. Tinggal memadamkan yang masih terbakar.

’’Luasannya sekitar 50 meter persegi yang terbakar, makanya butuh waktu,’’ ucap mantan Kabid kebersihan dinas kebersihan dan pertamanan itu.

Apalagi, yang dipadamkan tumpukan kertas yang gampang terbakar. ’’Seperti jenis karton,’’ katanya memberi contoh. Meski butuh waktu, Heksa bersyukur tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, kerugian belum bisa ditaksir.

Terkait penyebabnya, pihaknya belum bisa memastikan. ’’Kami belum tahu, fokus pemadamannya dulu. Setelah itu kami telusuri,’’ pungkasnya.