Pelaksanaan Apel Pagi dan Penyerahan Penghargaan Pegawai Teladan BPBD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2022

SIDOARJO - Mengawali kegiatan pada pagi hari, Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kabupaten Sidoarjo melaksanakan apel pagi rutin hari senin (18/07/2022) ini. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh pegawai BPBD Kabupaten Sidoarjo dengan Pembina Apel Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Sidoarjo, Ir. Dwidjo Prawito, M.MT. 

Dalam Amanat Pembinaannya Bapak Kalaksa BPBD Kabupaten Sidoarjo memberikan arahannya agar apel pagi dapat meningkatkan disiplin pegawai, meskipun ada beberapa pegawai yang masih belum hadir melaksanakan apel pagi, untuk selanjutnya diharapkan semua pegawai dapat melaksanakan apel pagi pada setiap harinya.

Terakhir, pembina apel juga menyerahkan Piagam Penghargaan kepada Anggoro Baskoro, ST, MM sebagai salah satu bentuk apresiasi kepada pegawaiyang telah memberikan pelayanan dan kinerja terbaiknya dalam pelaksanaan tugas. 

"Saya sampaikan selamat kepada pegawai yang terpilih sebagai pegawai teladan 2021, saya harapkan semoga dapat menjadi contoh dan teladan serta bagi pegawai lainnya untuk dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan dalam pelaksanaan tugasnya masing-masing." Pesan Kalaksa BPBD Kabupaten Sidoarjo, Ir. Dwidjo Prawito, M.MT, Sekaligus menutup acara apel pagi pada hari ini.