HARI KETIGA PASCA BENCANA, EFEKTIFITAS POSKO BALAI RW DAN DAPUR UMUM MASI BERJALANAN

Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sidoarjo menyalurkan bantuan logistik bagi korban bencana alam di wilayah Dsn Mlaten Desa Sidokepung Kecamatan Buduran Kabupaten Sidoarjo. Bantuan awal yang disalurkan terdiri dari kasur lipat 21 pcs, selimut 170 pcs, terpal 210 pcs dan Material bahan bangunan kayu lonjor dengan ukuran 4/6 sebanyak 61 lonjor, asbes kecil ukuran 3 m sebanyak 100 asbes. BPBD Kabupaten Sidoarjo juga mendirikan 2 tenda pengungsi 1 di Dsn Mlaten dan 1 lagi di Oma pesona buduran.

Di lokasi terdampak angin puting beliung anggota TNI, Polri, Satpol PP, Tagana dan relawan melakukan pembersihan puing-puing di rumah dan pohon tumbang. Pemerintah menyediakan posko tanggap bencana, pengungsian sementara, dapur umum, perbaikan aliran listrik dan sarana prasarana kebutuhan warga.

Kepala BPBD Kabupaten Sidoarjo Dwijo Prawito mengatakan, ratusan bangunan yang terdampak angin kencang terletak di Desa Sidokepung, Desa Entalsewu Kecamatan Buduran, Desa Tanjungsari, Kecamatan Taman, dan Desa Jati, Kecamatan Sidoarjo. “Kondisi paling parah dampak dari angin puting beliung ada di Dusun Mlaten, Sidokepung, Buduran,” tuturnya.

Sementara BPBD Kabupaten Sidoarjo di empat desa mencatat ada 559 rumah dan 60 kamar kost rusak akibat diterjang puting beliung pada Minggu sore. Bencana tersebut turut mengakibatkan empat warga luka.